Yogyakarta terkenal dengan wisata budaya dan juga kulinernya, selain kuliner pagi dan siang harinya, Yogyakarta juga dikenal dengan wisata kuliner malamnya.

Berikut Radio Sasando telah merangkum 7 tujuan wisata kuliner malam di Yogyakarta:

1. Gudeg Bromo Bu Tekluk

Gudeg Bromo Bu Tekluk berlokasi di Jalan Affandi Nomor 2A, Santren, Caturtunggal, Depok, Sleman Yogyakarta. Apabila nada mengunjungi tempat ini maka anda harus rela mengantri karena peminat Gudeg yang satu ini termasuk cukup banyak. Dikarenakan rasa gudeg basah nya yang gurih sangat melegenda, ditambah tempe goreng keringnya yang juga tidak kalah popular.

2. Soto Sampah

Memang aneh nama kuliner yang satu ini, lokasi yang berada di Jalan Kranggan nomor 2 ini juga merupakan wisata kuliner malam yang popular di Yogyakarta, menyediakan soto gurih yang dibandrol dengan harga yang cukup murah yaitu RP.10.000 saja untuk satu porsinya membuat semua kalangan tertarik untuk makan disini.

3. Gultik Bang Jago

Gultik Bang Jago merupakan usaha milik drummer band Soekamti berletak di Jalan Urip Sumoharjo, Gultik Bang Jago menawarkan hidangan berupa nasi gule sapi yang ditambah dengan kerupuk dan juga berbagai macam tambahan lauk seperti telur, krenyos sapi, dan sate-satean. Dibandrol dengan harga mulai RP.10.000 saja menjadi daya Tarik wisata kuliner satui ini.

4. Gudeg Yu Yah

Tempat wisata kuliner gudeg kali ini menyediakan makanan lain seperti nasi mercon, bubur gudeg, dan juga berbagai pilihan lauk tambahan yang sangat menggugah selera, dengan harga yang murah dan lokasi di Jalan Magelang KM.5 menjadi tempat yang strategis untuk dikunjungi. Anda dapat mengunjungi tempat ini pada pukul 22.00 WIB , anda akan disuguhi dengan banyaknya pilihan lauk dan juga ditemani lantuna lagu dari para pengamen jalanan.

5. Nasi Campur Teri Gejayan (Pak Yo)

Disini anda akan disuguhi dengan padatnya antrian untuk menyantap makanan yang cukup sederhana yaitu nasi dengan oseng teri dan ditambah kuah pedas dan gurih. Ditambah tersedia bebrapa lauk sederhana yang ditawarkan. Berlokasi di Jalan Affandi no.5 Klitren hanya buka pada hari Selasa-Minggu pukul 21.30-03.30 WIB.

(gambar : google.image)

90.3 Sasando FM Yogyakarta

Jl. Laksda Adisucipto, Ambarrukmo IV R/15 Yogyakarta

Office : 0274- 489201

WA : 08562929400